A. Kondisi Pengamatan
Pengamatan Soundscape dilakukan pada hari Kamis tanggal 6 Maret 2014 pada pukul 09.00 WIB sampai pukul 10.00 WIB. Pengamatan dilakukan pada daerah tenggara kampus ITB Jalan Ganesha. Rute yang diambil pada pengamatan ini adalah Plaza Widya – selasar selatan Labtek VIII – Jalan sebelah utara Gedung TL – Jalan sebelah timur Gedung GD – Selasar GD – Amphiteathre Arsi – Belokan Gedung SR – Jalan sebelah timur Galeri Soemardja – Area Parkir SR – Lapangan Rumput SR – Selasar selatan Aula Timur – ATM Centre – Boulevard – Plaza Widya.
B. Hasil Pengamatan
1. Plaza Widya – Selasar selatan Labtek VIII
Pada area plaza widya terdengar suara dari air mancur yang mendominasi suara di area tersebut. Namun masih terdengar suara serangga tongeret dengan samar – samar. Saat berjalan di selasar selatan Labtek VIII, terdengar suara mesin pemotong rumput yang ujung pisaunya sesekali terkena aspal.
Ketika posisi pengamat menjauhi pekerja yang sedang memotong rumput, terdengar suara mesin pemotong rumput dari arah CC Timur. Suara tersebut merupakan pantulan dari suara pemotong rumput yang ada di dekat selasar Labtek VIII karena di dekat bangunan CC Timur tidak ada kegiatan memotong rumput. Selain itu, di selasar ini terdengar suara kain baliho yang tergesek-gesek karena sedang diperbaiki oleh pegawai ITB.
2. Jalan sebelah utara Gedung TL
Pada saat melewati jalan ini, pengamat masih mendengar suara pemotong rumput dari Labtek VIII. Namun, bising yang paling jelas mengganggu pendengaran adalah bising dari kendaraan bermotor yang melewati jalan ini. Setelah pengamat menjauhi posisi sumber bising, berulah terdengar suara burung yang sedang berkicau.
Ketika melewati jendela Lab TL yang terbuka, terdengar suatu bising yang mungkin berasal dari mesin lab yang sedang dinyalakan atau dari instrument lain di dalam lab. Bising tersebut mirip dengan suara kompresor atau motor listrik. Setelah itu, dari dalam gedung terdengar suara orang yang sedang mengobrol melalui telepon. Namun tiba-tiba, pendengaran kembali terganggu dengan adanya pesawat terbang yang melintas.
3. Jalan sebelah Timur Gedung GD – Selasar GD – Amphiteathre Arsi
Di area ini, terdengar suara tepuk tangan dan orang yang sedang mengobrol dari arah Sekre IMG. Lalu ketika berjalan menuju Selasar GD, terdengar suara burung yang berbeda dengan suara burung yang terdengar di dekat Gedung TL. Setelah itu, bising dari kendaraan bermotor yang melintas kembali terdengar. Di Amphiteathre Arsi , pengamat mendengar adanya suara troli yang sedang didorong dari arah Gedung Arsi. Selain itu, terdengar juga suara mirip pompa air di tempat tersebut.
4. Belokan Gedung SR – Jalan sebelah timur Galeri Soemardja
Pada area ini terdengar suara piring yang berasal dari dalam Gedung Arsi. Setelah itu terdengar suara sepeda dan ramp besi yang terlindas sepeda. Lalu terdengar suara berdecit dari dari arah Lapangan Merah Gedung SR. Saat berada di Jalan sebelah timur Galeri Soemardja, terdengar sayup – sayup suara kendaraan bermotor dari arah Jalan Ganeca. Terdengar pula suara burung yang berbeda dengan kedua suara burung yang terdengar sebelumnya.
5. Parkiran SR – Lapangan Rumput SR
Pada area parkiran SR, terdengar suara kendaraan bermotor di Jalan Ganeca. Selain itu, terdengar suara alarm mobil. Ketika memasuk lapangan rumput SR, terdengar suara dedaunan yang terkena angin dan beberapa suara burung dari arah atas. Suara tersebut masih terdengar meskipun terdapat bising dari jalan raya.
6. Selasar selatan Aula Timur
Di area ini terdengar suara orang yang sedang merapikan catering. Lalu, ketika pengamat berjalan menuju ATM Centre, terdengar suara dari pipa kondensor AC Aula Timur. Setelah itu terdengar suara batuk dari salah satu pengamat. Lalu, terdengar suara tanah yang dilemparkan ke atas rumput oleh petugas yang sedang merapikan rumput.
7. ATM Centre – Boulevard
Di ATM Centre, terdengar suara pintu ATM yang sedang dibuka. Bersamaan dengan hal tersebut, terdengar suara soundtrack ATM yang pintunya sedang dibuka. Namun, terdengar juga suara soundtrack ATM yang sedang tertutup meskipun tidak terlalu jelas terdengar. Lalu, dari dalam kantin KKP terdengar suara kulkas yang sedang dibuka. Pada saat berjalan kea rah Boulevard terdengar suara orang yang sedang mengobrol.
Di area Boulevard terdengar suara rantai besi yang bergoyang dan membentur tiang besi didekatnya. Lalu terdengar suara burung yang berbeda dengan keempat suara burung sebelumnya. Setelah itu, terdengar suara pantulan bola basket dari arah Lapangan Basket. Tak lama kemudian terdengar suara ring basket yang terkena bola basket. Ketika pengamat berjalan di Boulevard, terdengar suara paving block yang terinjak dan seperti terdapat genangan air di bawahnya.
8. Plaza Widya
Ketika kembali ke Plaza Widya, Terdengar suara pesawat terbang yang kembali melintas. Selain itu terdengar suara pompa air dari arah kolam air. Bersamaan dengan hal tersebut semakin terdengar suara air mancur yang pertama kali didengar di pengamatan ini.